Pengertian Kenampakan alam adalah semua yang tampak dibumi yang terjadi secara alamiah yang terbentuk dari tindakan yang dilakukan alam sendiri.
Gambar kenampakan alam abaikan yang sedang berfose hehehee
- Kenampakan alam terbagi menjadi kenampakan alam daratan dan kenampakan alam perairan.
- Kenampakan Alam Daratan meliputi gunung, pegunungan, dataran rendah, dataran tinggi, pantai dan tanjung.
- Dataran Tinggi adalah wilayah dataran yang luas dengan ketinggian mencapai 300-600 meter diatas permukaan air laut.
Dataran Rendah adalah wilayah yang datar yang memiliki ketinggian 0-200 meter di atas permukaan air laut.
Gunung merupakan wilayah dataran yang menonjol keatas dibandingkan dengan wilayah yang ada disekitarnya yang terletak diatas 600 meter diatas permukaan air laut.
Pegunungan merupakan wilayah yang berada di ketinggian 700 meter atau lebih diatas permukaan air laut dengan kawasan rangkaian gunung-gunung yang berjajar.
Tanjung merupakan daratan yang menjorok ke laut. Tanjung kadang disebut dengan istilah Ujung. Tanjung yang luas disebut dengan semenanjung.
Pantai adalah daerah perbatasan antara laut dengan daratan.
- Kenampakan Alam Perairan meliputi danau, sungai dan laut.
Sungai adalah aliran air yang panjang berasal dari mata air dan berakhir di laut.
Danau adalah genangan air yang luas yang dikelilimgi daratan.
Selat adalah laut sempit diantara dua pulau.
Laut merupakan perairan yang luas dengan ciri airnya asin.
Gambar penampakan buatan
Waduk (Bendungan) adalah sebuah tempat penampungan air raksasa yang dibuat oleh manusia. Waduk berfungsi sebagai penampungan air, tempat rekreasi dan sebagai pembangkit tenaga listrik.
Kebun Binatang digunakan sebagai habitat serta tempat konservasi bagi hewan.
Pelabuhan adalah tempat bersandar bagi kapal-kapall pelabuhan biasanya berada di tepi pantai yang dalam. Pelabuhan ini dibuat manusia agar manusia dapat naik dan turun dari kapal serta dapat menaikkan dan menurunkan muatan menjadi lebih mudah.
Pemukiman Penduduk adalah tempat bagi manusia untuk hidup dan beraktivitas. Pemukiman penduduk adalah kawasan yang dipakai untuk segala aktivitas. Mulai dari aktivitas di lingkungan tempat tingga dan bekerja.
0 komentar:
Posting Komentar